K-LIte Codec Pack: Paket Codec All in One

Bookmark and Share

Apakah Anda seorang penggemar multimedia yang hobi mengumpulkan berbagai file multimedia audio dan video dalam berbagai format? bagi Anda yang iya, mungkin Anda perlu menginstal berbagai media player, contoh Apple QuickTime untuk membuka file 3gp dan MOV, Real player untuk rm, divX, dan lain sebagainya. Apakah Anda menginginkan satu paket yang bisa memainkan berbagai jenis file audio dan video? Jika ya Anda bisa mencoba K-Lite codec pack (yang saya gunakan K-Lite codec pack 4.1.4)






K-Lite Codec Pack merupakan kumpulan codec untuk membaca file-file multimedia di tambah dengan sebuah media player bernama Media Player Classic. Apa itu codec? codec merupakan kependekan dari 'compressor-decompressor', secara singkat codec dapat di artikan sebagai penerjemah file media menjadi tampilan audio dan video atau pun sebaliknya (untuk definisi secara spesifik sebaiknya Anda cari di Wikipedia).









Sebagian besar media player menggunakan direct show untuk memainkan file media, direct show adalah sebuah system yang menggunakan berbagai filter untuk memainkan file media dan teknologi itu lah yang di gunakan K-Lite Codec Pack, sehingga aplikasi lain yang menggunakan direct show pun bisa memainkan media yang codec-nya telah di install dari paket ini. contoh: Anda bisa memainkan file 3gp yang hanya bisa di jalankan pada QuickTime atau RM yang memerlukan real player pada Windows media player tanpa memerlukan software-software tadi. Oya, Anda juga bisa memain kan file FLV, format media yang populer di gunakan dalam streaming video di internet termasuk YouTube.






Tim yang membuat K-Lite codec pack mengklaim telah memilih codec dengan hati-hati sehingga codec yang ter install tidak akan bentrok. Selain itu fitur yang cukup menarik bagi saya adalah pack ini dapat membuat windows memberikan tampilan thumbnail dari format file video seperti 3gp, rm dan lainnya (secara default windows hanya dapat menampilkan thumbnail untuk format video mpeg, avi, dan wmv).






Telah saya singgung di atas pack ini mengikutsertakan Media Player Classic, sebuah media player dengan tampilan minimalis yang dapat memainkan semua media yang codec-nya telah terinstal dan Anda dapat menggunakannya sebagai media player default file multimedia Anda atau Anda dapat mengatur windows media player yang menjadi media player default.





apa saja format yang di dukung? cukup panjang, silahkan saja lihat list di bawah ini:





Video
DivX, Xvid, MPEG-4, H.264/AVC, MPEG-1, MPEG-2, FLV1, FLV4, VP3, VP6, VP7, MJPEG, AVI, MP4/3GP/MOV (.mp4 .m4v .hdmov .mov .3gp), Matroska (.mkv .mka), Ogg (.ogm .ogg), MPEG PS/TS (.mpeg .mpg .m1v .m2v .ts .m2ts .evo), FLV (.flv), FLV, CDXA Reader (Gabest) For reading VCD, SVCD and XCD discs, Intel Indeo 4, Intel Indeo 5, Intel I.263, huffyuv (lossless (no quality loss) video compression format), YV12




Audio
MP3, AAC, AC3, DTS, LPCM, Vorbis, MP1, MP2, AMR, IMA ADPCM, MPEG-4, DV, H.263, Theora, MPEG-2, MPEG-1, MJPEG, Vorbis, MusePack (.mpc), WavPack (.wv), FLAC (.flac), Monkey's Audio (.ape), OptimFROG (.ofr .ofs), DC-Bass Source: AAC (.aac .m4a), ALAC (.alac), Tracker (.it .mo3 .mod .mtm .s3m .umx .xm), True Audio (.tta), AC3/DTS Source (AC3File)Source filter for .ac3 and .dts , AMR (.amr).




Kesimpulan: dengan K-Lite codec pack Anda tidak memerlukan media player lain dan menghemat resources komputer Anda, Anda bisa memainkan (play) video dari YouTube, DVD, HD (high definition) media, dan semua media yang sering di gunakan, pack ini juga dapat digunakan oleh internet browser Anda untuk memainkan media streaming.






Link: download

Written by Aggie for http://blog-komputer-biar-pinter.blogspot.com/

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar